Api Pengetahuan Bung Karno

    Api Pengetahuan Bung Karno
    Rusli Fami. S.Pd.

    Oleh: Rusli Fahmi, S.Pd.

    Ir. Soekarno, siapapun mengenal Bapak Bangsa yang satu ini. Beliau salah seorang Founding Fathers, Proklamator, juga Presiden Republik Indonesia yang pertama. Salah seorang tokoh Indonesia yang namanya terkenal sampai ke seluruh dunia. 

    Baca juga: Filosofi Semar

    Rentang khazanah keilmuan beliau luar biasa. Perlu diketahui bahwa Bung Karno memiliki total 26 gelar Honoris Causa, yaitu 17 dari universitas luar negeri, dan 9 dari universitas dalam negeri. 

    Keilmuannya beragam dari mulai politik, filsafat, sejarah, hukum dan lain-lain. 

    Yang menarik sebenarnya, Bung Karno adalah seorang arsitek. Beliau sekolah di THS Bandung yang sekarang bernama ITB.

    Menurut saya, Bung Karno bukan sekedar pembelajar ilmu, tapi dirinya sendiri kemudian menjadi sumber ilmu. 

    Saya pertama kali membaca buku beliau "Dibawah Bendera Revolusi" ketika kelas 2 (dua) Sekolah Menengah Kejuruan dulu, dan sampai sekarang saya yakin, buku tersebut masih relevan untuk dijadikan referensi untuk mengeja ke-Indonesiaan kita.

    Dari proses belajar itu, saya mengetahui, bukan cuma belajar apa yang dipikirkan Bung Karno, itu salah satu yang penting tentu saja.  Tapi yang menurut  penulis berkesan adalah cara berpikirnya Bung Karno. Bung Karno sering mengatakan, "Jangan warisi abunya, tapi warisi apinya." 

    Kalau kita ingin mewarisi apinya Bung Karno paling menarik adalah cara belajar berpikirnya, bukan sekedar isi pikiran. 

    Isi pikiran bisa terbatas ruang dan waktu, beda zaman harus kita ubah isi pikirannya.

    Tapi kalau cara berpikir menurut penulis itu universal. Cara berfikir Bung Karno menurut penulis adalah cara berfikir yang filosofis, scientifik (berbasis ilmu pengetahuan) dan historis (menyejarah). 

    Bung Karno menguasai segala keilmuan karena menurut saya, Bung Karno belajar dari mata airnya ilmu pengetahuan, yaitu Filsafat.

    Kita semua mengetahui bahwa filsafat adalah induk dari semua ilmu pengetahuan yang ada, satu hal yang menjadi poin penting yaitu bahwa hari ini kita dituntut untuk menguasai lintas disiplin ilmu dan itu sepertinya sudah ada pada diri Bung Karno.

    Semoga kita semua bisa mengambil apinya Bung Karno untuk kita dijadikan semangat pembelajar sepanjang hayat demi kualitas diri yang lebih baik.

    Dari berbagai sumber.

    Sukabumi 2022.

    Salam. ☕

    sukabumi jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Serda Ludi Monitoring BPNT di Desa...

    Artikel Berikutnya

    Giliran Para Driver Ambulance Dapat Bansos...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Bhabinkamtibmas Desa Bojongtugu Polsek Curugkembar Polres Sukabumi Lakukan Sambang Door to Door untuk Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif
    Bhabinkamtibmas Desa Pondokkasolandeuh Bersama Polsek Parungkuda Polres Sukabumi Tim Lakukan Monitoring Ketahanan Pangan dan Penanaman Padi
    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung di Desa Cisitu Ajak Warga Jaga Pilkada 2024 Tetap Kondusif
    Bhabinkamtibmas Polsek Ciracap Polres Sukabumi Ajak Warga Ciptakan Pilkada Damai Sambang Tokoh Pemuda Desa Waluran
    Bhabinkamtibmas Desa Cihaur Polsek Simpenan Polres Sukabumi Gelar Cooling System untuk Cegah Potensi Konflik Jelang Pemilu 2024
    Sertu Tusmiyanto Babinsa Desa Bumisasri Koramil Cikidang Bantu Bajak Sawah Petani
    Sertu Nardi Batituud Koramil Surade Hadiri pelatihan Forum Masyarakat Peduli AIDS FORMAS PEDAS
    Polsek Simpenan Polres Sukabumi  Ajak Warga Kertajaya Jaga Keamanan Melalui Giat DDS
    Bhabinkamtibmas Desa Loji Polsek Simpenan Polres Sukabumi Gelar DDS Cooling System untuk Cegah Konflik Jelang Pemilu 2024
    Polsek Parungkuda Polres Sukabumi Laksanakan Patroli Dialogis di Wilayah Hukum untuk Jaga Kamtibmas
    Door To Door System  Bhabinkamtibmas Polsek Cikakak Polres Sukabumi
    Ciptakan Keamanan oleh Polsek Nyalindung Polres Sukabumi di Bulan Ramadhan
    Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Gelar Patroli Dialogis untuk Ciptakan Keamanan dan Kondusifitas
    Guna Masyarakat Merasa Aman Polsek Cikidang POlres Sukabumi Laksanakan Patroli Malam
    Sosialisasikan Aplikasi Super  APP Polri Oleh Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres Sukabumi

    Ikuti Kami