Bhabinkamtibmas Polsek Kalibunder Sosialisasikan Antisipasi Terhadap Kejahatan dan Bencana Alam

    Bhabinkamtibmas Polsek Kalibunder Sosialisasikan Antisipasi Terhadap Kejahatan dan Bencana Alam
    Bhabinkamtibmas Polsek Kalibunder Sosialisasikan Antisipasi Terhadap Kejahatan dan Bencana Alam

    Bhabinkamtibmas Desa Kalibunder, BRIPKA Mahfud, melakukan kegiatan Door to Door System (DDS) dengan warga masyarakat Kampung Panyaguan. Dalam interaksi yang berlangsung dari jam 13.11 WIB hingga selesai, BRIPKA Mahfud menyampaikan berbagai pesan penting kepada masyarakat.

    Di antara pesan yang disampaikan adalah himbauan agar masyarakat tetap waspada terhadap Human Trafficking dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang mungkin terjadi di wilayah tersebut. Selain itu, ia juga mengingatkan agar masyarakat selalu waspada terhadap kejahatan seperti pencurian dengan pemberatan, pencurian kendaraan bermotor, serta mengimbau untuk meningkatkan kegiatan ronda malam dan mengamankan kendaraan dengan kunci ganda.

    Tak hanya itu, BRIPKA Mahfud juga membagikan informasi terkait antisipasi terhadap bencana alam, terutama mengingat musim hujan yang sedang berlangsung. Selain pesan-pesan keamanan, ia juga menyosialisasikan Aplikasi Super App kepada warga, membantu mereka dalam mendapatkan akses informasi yang lebih cepat dan akurat.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Sambang wragnya oleh Bhabinkamtibmas Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Cibitung Polsek Sagaranten...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Hadiri Rapim Kemhan-TNI Secara Daring
    Panglima TNI Resmikan Masjid Al-Jihan di Garut: Simbol Penguatan Nilai Keagamaan dan Sosial
    Polsek Cisolok  Polres  Sulabumi Gelar Kegiatan DDS dan Himbauan Kamtibmas di SMAN 1 Cisolok
    Polsek Curugkembar Polres Sukabumi  Gelar Safari Subuh dan Himbauan Pencegahan TOPP

    Ikuti Kami